07 June 2017

Club Beak, Libythea myrrha Godart, 1819

Club Beak | Libythea myrrha Godart, 1819

Curug Lawe, Kendal, 13 Mei 2017
 Catatan pertama bagi diri saya pribadi ketemu jenis ini. Istilahnya Lifer. Istilah untuk jenis-jenis baru yang belum pernah kita lihat sebelumnya. Kupu dari keluarga Nymphalidae dan subfamili Libyteinae ini menghampiri saya, tali binokuler saya tepatnya, pada saat saya beserta rombongan mengunjungi daerah Curug Lawe via Gunung Sari, Ngresep Balong, Kabupane Kendal pada tanggal 13 Mei 2017 yang lalu. 

Curug Lawe, Kendal, 13 Mei 2017
Awalnya saya tidak tahu ini kupu - kupu dari jenis apa yang penting foto dulu saya. Setelah berkonsultasi dengan salah satu teman dari semarang via BBM maka diketahuilah jenis ini sebagai Libythea myrrha. Akhirnya, nambah satu jenis lagi pengetahuan saya tentang Kupu-kupu Indonesia. 

No comments:

Post a Comment

Momen induk jantan Elang-alap jambul mengantar mangsa ke sarang

Momen sepasang Elang-alap jambul (Accipiter trivirgatus) yang sedang membesarkan anaknya di sarang menjadi peristiwa yang menarik untuk dia...