25 November 2022

Phonescoping Bubut jawa (Centropus nigrorufus)

Bubut jawa (Centropus nigrorufus) dengan status konservasi Rentan (Vulnerable) merupakan burung endemik jawa yang umum ditemukan di kawasan pesisir. Burung ini di situs e-bird kalau kita hendak memasukan data ke situs tersebut kategorinya sensitif. Hal ini disebabkan oleh keberadaannya yang terancam perburuan sehingga data perjumpaannya menjadi dibuat terbatas.
Phonescoping Bubut jawa dengan Kowa TSN4 & Redmi Note 9

Mungkin sudah berjalan sekitar 2 tahun terakhir ini di lingkungan rumah kami burung ini cukup mudah dilihat dan tidak begitu takut dengan keberadaan kami. Seperti foto ini misalnya, individu ini bertengger persis di pohon kelapa yang pelepah daunnya menjorok di atas atap dapur rumah kami.
Dengan menggunakan metode phonescoping saya mencoba untuk mendokumentasikan burung dengan nama inggris Sunda Coucal ini. Phonescoping adalah metode memotret yang memadukan teropong (Spotting scope) dengan Handphone. Saat ini di indonesia sudah mulai banyak diminati meskipun alat yang digunakan masih menggunakan lensa tele kamera, bukan khusus spotting scope. Ada beberapa yang menggunakan teropong monokuler.
Ada yang bilang alatnya mahal! Mahal itu relatif sih kalau menurut saya. 


No comments:

Post a Comment

Momen induk jantan Elang-alap jambul mengantar mangsa ke sarang

Momen sepasang Elang-alap jambul (Accipiter trivirgatus) yang sedang membesarkan anaknya di sarang menjadi peristiwa yang menarik untuk dia...