28 October 2022

Burung udang api, Ceyx erithaca, Oriental Dwarf-kingfisher

Burung udang api, Ceyx erithaca, Oriental Dwarf-kingfisher

Burung raja-udang dengan warna merah menyala yang kemampuan terbangnya sangat cepat. Termasuk jenis burung raja-udang yang menghuni wilayah perkebunan dan hutan dekat dengan perairan. 


Meskipun namanya raja-urang tapi makanannya cukup beragam. Saya pernah lihat jenis ini makan Tonggeret, serangga yang suaranya melengking cukup berisik. Seperti burung raja-udang lainnya, jenis ini menggunakan lubang pada pohon, bekas sarang rayap, dan lubang pada tebing untuk bersarang. Pada saat pengasuhan indukan burung akan bergantian menyuapi anaknya.

Di Jogja, jika kalian menyukai kegiatan mengamati maupun memotret burung, kalian bisa datang ke Desa Jatimulyo. Datang saja ke dusun Omah Kopi Sulingan, Dusun Gunung Kelir. Minta tolong diantar oleh anggota dari Kelompok Tani Hutan (KTH) Wanapaksi dan kalian akan antar ke lokasi dimana burung ini bisa difoto.



No comments:

Post a Comment

Sunda Scops-owl, Otus lempijii from Baraja Harjosari Village, Lampung

Sunda Scops-owl (Otus lempijii) , from night birdwatching activities in buffer villages of Way Kambas National Park, Lampung. Braja Harjosar...